Monday, March 15, 2010

PESTA SIAGA 2010 BERLANGSUNG DI PUSDIKPASUS CILACAP

Sabtu, 13 Maret 2010 23:53:30 - oleh : Humas Cilacap

Pesta siaga tingkat Binwil Banyumas tahun 2010, Sabtu (13/3) digelar di Pusat Pendidikan Komando Pasukan Khusus (Pusdik Kopasus) Cilacap. Pesta Siaga yang dibuka Wakil Bupati H Tatto Suwarto Pamuji itu, diikuti oleh 180 peserta. Terdiri dari 160 anggota pramuka yang berusia 7 – 10 tahun, 16 orang pembina/pendamping dan 4 orang pimpinan kontingen. Pesta siaga diawali dengan defile dari masing-masing peserta, kemudian sejumlah SD menampilkan musik calung dan tek-tek.
Menurut panitia pelaksana Drs H Sutoyo MS, M.Ed kegiatan pesta siaga merupakan ajang ketrampilan dan kegembiraan bagi anak-anak sekaligus untuk saling berkenalan satu dengan yang lain. Dengan kegiatan tersebut diharapkan muncul jiwa saling tolong menolong sesama anggota pramuka dan mendapat pengalaman baru.
Dengan moto "Satyaku kudarmakan, darmaku kubaktikan" anak-anak diharapkan tahan menghadapi segala ujian dan rintangan dalam segala kemungkinan yang diawali dengan persiapan di gugus depan masing-masing dan dibuktikan dalam kegiatan pesta siaga tersebut. Materi kegiatan pada pesta siaga itu meliputi, ketaqwaan, kepribadian, yel-yel, ketrampilan, pentas budaya, pengetahuan umum, ketangkasan PBB serta ingatan kecerdasan.
Wabup H Tatto Suwarto Pamuji ketika membuka kegiatan tersebut berharap, agar dalam mengikuti kegiatan ini hendaknya jangan dianggap sebagai suatu beban yang memberatkan, tetapi harus dipandang sebagai kegiatan yang menyenangkan. Terlebih, kegiatan tersebut dirancang agar membuat peserta merasa senang dan gembira, sehingga sudah sewajarnya apabila seluruh peserta mengikuti kegiatan dengan senang hati, penuh semangat serta riang gembira.
"Kalau hal ini dapat Nanda lakukan, Insya Allah betapapun beratnya tugas yang dihadapi dalam kegiatan ini, tentunya dapat dilaksanakan dengan sebaik-baiknya," ujar Wabup.(keen)


dikutip dari: http://cilacapkab.go.id/
===================
Didy Mu'arif
Ass. Pembina
Rover Scout "06"

uka_tx@yahoo.co.id
08562643311
==================